Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mengenal Fungsi dan Konstruksi Busi pada Kendaraan

 

Busi
(Foto: Pixabay.com

Untuk menghasilkan kerja mesin yang maksimum ada 3 syarat yang harus dipenuhi, yaitu kualitas campuran bahan bakar dan udara, kompresi tinggi, dan pengapian yang baik.

Sedangkan indikator pengapian yang baik antara lain, percikan bunga api yang kuat, ketepatan pengapian dan stabilitas pengapian. Salah satu komponen sistem pengapian yang memiliki peranan untuk menghasilkan pengapian yang baik adalah Busi (Spark Plug).

Fungsi

Busi merupakan  salah satu komponen dari sistem pengapian kendaraan berbakar bensin yang berfungsi menghasilkan bunga api listrik untuk membakar campuran bahan bakar dan udara di dalam silinder dan terjadilah letupan dan temperatur diatas 20000 derajat celcius dan tekanan lebih dari 40 kg/cm2. Prinsip utama dari busi adalah merubah listrik menjadi api.

Konstruksi

Untuk lebih memahami cara kerja sebuah busi yang digunakan pada sepeda motor ataupun mobil berbahan bakar bensin, berikut ini ditampilkan penampang atau konstruksi sebuah busi

(Konstruksi Busi)

Keterangan Gambar:

  1. Mur Terminal, berfungsi sebagai tempat menghubungkan elektrode tengah dari kabel busi;
  2. Corrugation, berfungsi untuk mencegah lompatan api yang berlebihan dari terminal;
  3. Keramik Insulator, berfungsi untuk mencegah kebocoran listrik dari elektrode tengah ke kepala silinder;
  4. Casing, berfungsi untuk menghilangkan panas akibat pengapian terlambat;
  5. Gas Tight Sealing, Conduktive core atau inti;
  6. Tahanan, berfungsi untuk mencegah terganggunya radio akibat lompatan api;
  7. Gasket yang terpasang pada casing, berfungsi untuk mencegah susupan gas pembakaran;
  8. Inti Copper, berfungsi untuk memindahkan panas dari elektrode tengah;
  9. Insulator Nose, berfungsi untuk menentukan tingkat panas busi;
  10. Elektrode Tengah, berfungsi untuk meneruskan arus tegangan tinggi; dan
  11. Elektrode Negatif (alur U), berfungsi untuk memperbesar bunga api, pembakaran lebih sempurna.

Nah sobat otomotif, penjelasan tentang fungsi dan konstruksi busi pada kendaraan diatas sedikit mengobati rasa keingintahuan kita pada salah satu komponen yang sangat mempengaruhi kinerja mesin.

 

 

Posting Komentar untuk "Mengenal Fungsi dan Konstruksi Busi pada Kendaraan "